Cara Mengetahui ID Pelanggan Oxygen – Oxygen menjadi salah satu provider layanan internet fiber dengan tarif terjangkau dan kecepatan terbaik. Bagi yang sudah terdaftar sebagai pelanggan Oxygen akan diberikan ID sebagai tanda pengenal dimana terdiri dari susunan angka unik. Tentunya ID pelanggan juga memiliki banyak fungsi dan juga kegunaan sehingga tidak dapat disepelekan.
Kami sudah membahas mengenai cara bayar internet Oxygen via Dana dimana membutuhkan ID pelanggan sebagai tujuan pengirimannya. Tentunya sebagai pelanggan mengetahui ID milik sendiri sudah sewajibnya dilakukan. Selain berguna pada saat pembayaran, berbagai aktivitas akan bergantung kepada ID pelanggan sebagai alat pengenalnya.
Apa itu ID Pelanggan Oxygen
ID pelanggan adalah identitas yang menandakan bahwa nama yang tercantum berlangganan layanan internet Oxygen. ID Pelanggan akan memiliki susunan 8 digit angka unik dimana berbeda antara pelanggan satu dengan lainnya. Kemudian ciri khas ID pelanggan Oxygen adalah dimulai dengan angka 2 diawalnya.
Jadi secara langsung yang bisa memiliki ID pelanggan adalah orang yang terdaftar namanya kedalam layanan internet Oxygen. Ketika penggunaan kode pembayaran Oxygen juga akan terdiri dari kode bank, nomor virtual account kemudian ID pelanggan dibelakangnya. Lalu ketika kalian lupa ataupun kehilangan aksesnya bisa mencoba cara mengetahui ID pelanggan Oxygen.
Fungsi ID Pelanggan Oxygen
Fungsi utama ID pelanggan adalah sebagai tanda bahwa kalian terdaftar sebagai konsumen layanan Oxygen. Dari ID pelanggan dapat dipakai untuk mengetahui identitas konsumen. Kemudian ID pelanggan juga digunakan untuk login Oxygen selfcare dimana dapat mengakses berbagai fitur yang berguna didalamnya.
Kemudian login Oxygen juga akan berfungsi sebagai nomor pembayaran tagihan internet bulanan. Jadi ketika memakai fasilitas perbankan kamu wajib memasukkan ID sehingga pembayarannya bisa dikonfirmasi sesuai dengan identitas pelanggan. Fungsi lainnya adalah untuk alat kontrol jika ada permasalahan jaringan Oxygen.
Jadi kamu bisa melakukan komplain memakai ID pelanggan kemudian langsung menanyakan dan meminta solusinya. Ketika akan melakukan Oxygen ganti password juga wajib memakai ID.Jadi memang ID pelanggan memiliki peranan sangat penting dimana tidak bisa disepelekan.
Cara Mengetahui ID Pelanggan Oxygen
Lantas bagaimana cara mengetahui ID pelanggan Oxygen? Pelanggan memang diberikan beberapa fasilitas yang dapat dimanfaatkan untuk mengetahui ID. Beberapa diantaranya akan rutin didapatkan karena tercantum pada setiap invoice. Kemudian ada juga fasilitas lainnya dimana bisa dimanfaatkan untuk tahu ID pelanggan.
Semisal kalian lupa ataupun kehilangan ID maka kemungkinan besar cara bayar Oxygen tidak dapat dilakukan. Akibatnya kamu bisa terancam terkena denda tunggakan bahkan jaringan diputus sepihak. Supaya tidak bingung silahkan simak cara mengetahui ID pelanggan Oxygen yang sudah kami rangkum dibawah ini.
1. Cara Mengetahui ID Pelanggan via Invoice
Pertama kalian bisa mengetahui ID pelanggan Oxygen langsung dari invoice ataupun billing statement yang dikirimkan tiap bulannya. Didalamnya akan tercantum nomor pelanggan ataupun customer ID dimana bisa digunakan sebagai alat pembayaran. Invoicenya biasanya dikirimkan langsung kealamat email pelanggan sebelum tanggal jatuh tempi.
Bentuk invoicenya seperti pada gambar diatas dimana akan tertera informasi billing tanggal tagihan, jatuh tempo serta biayanya. Jadi cara mengetahui ID pelanggan Oxygen cukup dengan membuka email saja dimana akan muncul informasi tagihan seperti diatas.
2. Dari Bukti Pembayaran Oxygen
Kemudian cara mengetahui ID pelanggan Oxygen juga bisa dilakukan dari bukti pembayaran. Saat ini pembayaran Oxygen memang dapat dilakukan lewat OVO, Tokopedia, Dana, minimarket, internet, mobile banking dan ATM. Jadi setelah berhasil melakukan pembayarannya kalian akan mendapatkan bukti bisa berupa struk ataupun digital.
Seperti contohnya diatas, kamu bisa langsung mengetahui ID pelanggan Oxygen setelah mengecek bukti pembayarannya. Secara langsung ID pelanggan Oxygen akan tercantum berikut dengan nama lengkap pelanggan.
3. Kontak Customer Service Oxygen
Lalu cara mengetahui ID pelanggan Oxygen selanjutnya adalah dengan menghubungi customer service. Fasilitas customer service Oxygen akan terdiri dari nomor telpon kantor, WhatsApp serta sosial media dimana bisa diakses kapan saja. Kamu tinggal kontak salah satunya kemudian minta ID pelanggan Oxygen.
- Customer Care: (021)50551155
- WhatsApp: 085819993686
- Facebook: Oxygen.id
- Instagram: oxygen.id
- Twitter: @oxygenidhome
4. Datangi Kantor Oxygen
Cara mengetahui ID pelanggan Oxygen terakhir adalah dengan mendatangi kantor cabang terdekat dari lokasi kalian. Memang wilayah cakupan Oxygen masih terbatas dibeberapa kota saja, namun kantor operasionalnya akan siap membantu seluruh kebutuhan pelanggan. Ketika datang kecabang bawa identitas pengenal agar memudahkan dalam identifikasi ID pelanggan Oxygen.
Kantor | Alamat | No.Telp |
---|---|---|
Kantor Pusat | Grha 9, Jalan Panataran No.9 Proklamasi Jakarta, Indonesia 10320 | 50551155 |
Jakarta Barat | Jl.Srengseng Raya No.2A Srengseng, Kembangan | (021)50551155 |
Bekasi | Jl.KH. Noer Ali/Jl.Raya Kalimalang Komp.Pertokoan Duta Plaza | (021)50551155 |
Bogor | Jl.Raya Pajajaran No.26 Bogor Jawa Barat | (021)50551155 |
Denpasar | Jl.Padanggalak Sanur Denpasar Bali | (0361)3300400 |
Medan | Jl.Gajah Mada No.32 (Samping Darusalam)Medan Sumatra Utara | (061)50100500 |
Pontianak | Jl.Komplek Perdana Square Blok E No.28 Pontianak Kalimantan Barat | (0561)8000080 |
Pangkal Pinang | Jl.Depati Barin no. 16 RT06/RW02 Kel.Opas Indah Taman Sari Pangkal Pinang | |
Jambi | Jl.HOS Cokroaminoto No.10 – 11 Kelurahan Payo Lebar Jelutung Jambi |
Akhir Kata
Saat cara bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo juga membutuhkan ID pelanggan sebagai nomortujuan transfernya. Karena ID pelanggan Oxygen sangat penting maka silahkan kalian catat ataupun simpan di smartphone supaya mudah dipergunakan kapan saja.
Jangan sampai menyepelekan ID pelanggan karena pada saat pembayaran ataupun komplain layanan membutuhan identitasnya sebagai alat pengenal. Dengan cara mengetahui ID pelanggan Oxygen diatas semoga akan membantu kalian ketika kehilangan nomornya.
Tinggalkan komentar