Cara Bayar Tagihan Internet Oxygen Lewat Brimo – Layanan internet Oxygen memang sudah dikenal cukup luas terutama di wilayah Jakarta dan juga Bogor. Hadirnya internet dengan tarif terjangkau akan semakin memudahkan pelanggan dalam melakukan berbagai aktivitas sehari hari. Tentunya sebagai pelanggan yang taat wajib tahu cara cek tagihan wifi Oxygen kemudian metode pembayaran apa saja yang tersedia.
Pada dasarnya cara bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo menjadi pilihan karena sangat mudah dilakukan kapan saja dibutuhkan. Sebelumnya kami sudah membahas mengenai cara cek tagihan internet Oxygen dimana bisa dilakukan dari fasilitas selfcare maupun dari metode pembayaran yang disediakan. Lebih jelasnya ketika ingin melakukan cara bayar Oxygen via m banking BRI kami sudah merangkum informasinya dibawah ini.
Kode Pembayaran Oxygen
Pertama kamu wajib mengetahui kode pembayaran Oxygen dimana akan terdiri dari kode bank, nomor virtual account dan juga ID pelanggan. Untuk bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo memang hanya tinggal memilih Bank Permata kemudian memasukkan nomor virtual account dan ID pelanggan saja sehingga lebih simple.
Untuk nomor virtual account yang wajib dimasukkan adalah 89650711 kemudian dilanjutkan dengan ID pelanggan disambung. Untuk ID Pelanggan diawali memakai angka 2 kemudian total digitnya adalah 8. Jadi untuk pembayarannya memang akan cukup mudah dilakukan cukup menggunakan kode yang sudah disediakan.
Cara Bayar Tagihan Internet Oxygen Lewat Brimo
Pilihan bayar tagihan internet dapat dilakukan langsung dari aplikasi Brimo sehingga jauh lebih simple. Namun ketika kalian ingin memakai pilihan lainnya bisa menggunakan layanan dari Tokopedia. Jadi cukup dengan memasukkan ID pelanggan kemudian tinggal bayar lewat Brimo menggunakan layanan BRIVA. Jadi semuanya akan bergantung kepada keinginan kalian sendiri.
Pastikan membayar tagihan internet tepat waktu supaya kamu jaringan tidak terisolir ataupun dinonaktifkan. Pada dasarnya Oxygen memang memberikan batas waktu tenggang sampai 7 hari untuk melakukan pembayaran. Jadi kalian jangan sampai terlambat karena bisa terkena denda bahkan pemutusan jaringan sepihak.
1. Cara Bayar Tagihan Internet Oxygen Lewat Aplikasi Brimo
Pertama kamu bisa bayar langsung dari aplikasi Brimo dimana menjadi cara yang paling mudah. Namun sebelumnya silahkan siapkan virtual account dan ID pelanggan dimana dipakai sebagai nomor transfer tujuan. Pastikan juga sudah cek tagihannya supaya tinggal memasukkannya lewat Brimo sehingga pembayarannya bisa diproses.
Keuntungan bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo adalah prosesnya cepat karena dalam waktu beberapa detik saja selesai. Kemudian kamu akan mendapatkan bukti pembayaran digital dimana bisa langsung disimpan ke smartphone.
- Cara pertama buka Brimo kemudian lakukan Login
- Pada menu utama Brimo silahkan lanjutkan masuk ke Transfer
- Dimenu transfer silahkan lanjutkan menekan Tambah Daftar Baru
- Selanjutnya pada bank tujuan silahkan memilih Bank PERMATA. Dinomor rekening isikan dengan virtual account 89650711 dilanjutkan 8 digit ID pelanggan kalian. Misalnya 8965071123456789 kemudian tekan Lanjutkan
- Pada nominal transfer ketikkan jumlah tagihan internet Oxygen lewat Brimo kemudian tekan Transfer
- Muncul menu konfirmasi, silahkan tekan Transfer
- Berikutnya masukkan PIN Brimo untuk menyelesaikan transaksinya.
- Cara bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo berhasil dilakukan dan simpan bukti pembayarannya.
2. Cara Bayar Internet Oxygen Pakai Tokopedia & Brimo
Kemudian cara lainnya adalah menggunakan Tokopedia dimana kamu bisa mendapatkan promo serta penawaran menarik. Dari Tokopedia kalian bisa memilih metode bayar lewat Brimo sehingga cukup fleksibel. Bagi yang belum mengetahuinya silahkan simak beberapa cara dibawah ini.
- Buka Tokopedia kemudian lanjutkan masuk ke Top up & Tagihan
- Setelah muncul laman baru lanjutkan dengan masuk ke Internet & TV Kabel
- Bagian layanannya silahkan memilih Oxygen, kemudian dibawahnya ketikkan ID pelanggan milik kalian. Tekan Cek Tagihan
- Lalu tagihan internet Oxygen akan tampil, setelahnya tekan tombol Lanjut
- Tampil cara pembayaran, silahkan kalian memilih tulisan Lihat Semua
- Kemudian pada metode pembayaran silahkan cari lalu pilih BRIVA supaya bisa bayar lewat Brimo.
- Berikutnya ketika cara bayarnya sudah diatur silahkan tekan tombol Bayar
- Muncul menu bayar, silahkan kalian tekan Salin dibagian nomor virtual account
- Lanjutkan buka Brimo kemudian masuk ke menu BRIVA untuk mengakses pembayarannya.
- Pada menu BRIVA silahkan tekan Pembayaran Baru
- Silahkan paste nomor virtual account dari Tokopedia kemudian tekan Lanjutkan
- Muncul menu tagihan, lanjutkan memilih sumber dana kemudian tekan Bayar
- Konfirmasi transaksi dengan memasukkan PIN Brimo
- Cara bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo berhasil, silahkan simpan bukti transaksinya.
Akhir Kata
Kami juga sudah pernah membahas MyRepublic gangguan hari ini dimana untuk pembayarannya juga tertunda bahkan gagal. Kadang ketika cara bayar tagihan internet Oxygen lewat Brimo dilakukan juga ada kendala seperti salah memasukkan nomor, jaringan internet tidak stabil bahkan maintenance dari pihak BRI. Meski begitu cara diatas dapat jadi pilihan karena mudah dilakukan kapan saja.
Ketika akan bayar jangan lupa juga jatuh tempo pembayaran Oxygen supaya tidak mengalami keterlambatan. Pastikan selalu bayar tagihan internet tepat waktu agar tidak terancam terkena pemutusan koneksi ataupun denda.
Tinggalkan komentar