Cara Top Up OVO Pakai Pulsa

Cara Top Up OVO Pakai Pulsa – Kita pastinya sudah mengenal OVO sebagai salah satu dompet elektronik multifungsi yang mendukung pembayaran non tunai di banyak merchant. Kemudahan juga ditawarkan kepada pengguna karena cara top up OVO bisa dari Bank, Indomaret, Alfamart maupun dompet digital lainnya.

Namun pernahkah kalian mencoba cara top up OVO pakai pulsa Smartfren atau provider lainnya? Cara ini banyak dilakukan untuk memanfaatkan pulsa yang tidak terpakai. Daripada harus dibuang untuk membeli LAYANAN RING BACK TONE INDOSAT ataupun nada dering dari operator lainnya lebih baik ditukarkan menjadi saldo OVO.

Cara Top Up OVO Pakai Pulsa

Kamu bisa memilih cara top up OVO pakai pulsa Telkomsel mencakup Simpati, Loop, Kartu As dan juga Halo. Selain itu top up OVO pakai pulsa Tri juga sama mudahnya dilakukan, namun sebelumnya kamu perlu mengetahui jasa convert pulsa yang terpercaya.

Pastinya kalian tidak ingin tertipu dengan iming iming rate tinggi namun kenyataannya setelah transfer pulsa saldo OVO tidak terisi. Kini ada beberapa pilihan menukar pulsa ke OVO salah satunya menggunakan aplikasi dimana jauh lebih mudah pengoperasiannya.

Bagi yang sudah lama mengenal convert pulsa pastinya mengenal aplikasi seperti Via Pulsa ataupun By Pulsa. Semuanya menawarkan jasa top up ke berbagai dompet digital maupun rekening bank. Sebagai panduan gsmtrik.id sudah merangkum cara top up OVO pakai pulsa paling mudah sebagai berikut.

Rate Convert Pulsa

Pertama yang perlu kamu tahu adalah rate atau nilai tukar pulsa dimana kurang lebih sama untuk tiap jasa convert. Kebanyakan rate tukar berada pada nilai 0.7 dimana artinya kamu akan mendapatkan sekitar 70% setelah penukaran berhasil dilakukan.

Kemudian setiap provider juga memiliki ketentuan minimal penukaran yang berbeda beda, namun maksimanya kurang lebih sama yaitu 10 juta rupiah. Kemudian untuk rate convert dari berbagai operator sudah kami rangkum pada tabel berikut.

OperatorRateNominal
Telkomsel0.74Rp.30.000-Rp.10.000.000
XL0.7Rp.200.000-Rp.10.000.000
Axis0.7Rp.200.000-Rp.10.000.000
Smartfren0.74Rp.200.000-Rp.10.000.000
Indosat0.7 Rp.30.000-Rp.10.000.000
Tri0.77Rp.30.000-Rp.10.000.000

Cara Top Up OVO Pakai Pulsa Telkomsel, Axis, Tri, Smartfren & Indosat

Kemudian apabila kamu ingin melakukan cara top up OVO pakai pulsa Axis maupun operator lainnya maka kami sarankan menggunakan aplikasi yang sudah benar benar teruji. Supaya cepat penukarannya silahkan gunakan byPulsa dimana dapat kamu unduh gratis di Google Play Store.

1. Download aplikasi byPulsa kemudian buka, supaya lebih cepat tekan Sign in with Google.

Top Up OVO Pakai Pulsa

2. Lanjutkan dengan memilih operator seluler seperti kartu yang kamu miliki.

cara top up ovo pakai pulsa telkomsel

3. Muncul menu convert, masukkan nominal transfer pulsa dan juga nomor kalian.

cara top up ovo pakai pulsa axis

4. Akan tampil perkiraan saldo OVO yang didapatkan dan prosentasenya. Lanjutkan dengan menekan pilih rekening dibawahnya

top up ovo pakai apa

5. Tekan Tambah Baru apabila kamu belum menyimpan tujuan top up.

top up ovo pakai pulsa tri

6. Tekan menu Bank untuk menampilkan semua pilihannya.

cara top up ovo pakai pulsa smartfren

7. Lanjutkan dengan memilih OVO sebagai tujuan transfer pulsanya.

Top Up OVO

8. Ketikkan nomor OVO kamu dan juga nama pemilik akunnya. Setelah itu lanjutkan dengan menekan Simpan

Isi saldo

9. Berikutnya kamu akan dibawa ke menu sebelumnya, tekan tombol Tukar Pulsa

isi saldo ovo

10. Tampil menu transaksi, kemudian kamu akan diarahkan untuk membuka WhatsApp untuk chat dengan admin.

tukar pulsa

11. Kirimkan pesan kepada adminnya. Berikutnya kamu akan mendapatkan balasan berupa cara transfer pulsa berikut nomor tujuannya.

whatsapp top up

12. Lanjutkan membuka menu dial atau panggilan, ketikkan seperti yang diperintahkan pada pesan WhatsApp yaitu *858*nomor tujuan*nominal#. Setelahnya kamu tekan tombol panggil.

kirim pulsa

13. Muncul menu USSD, lanjutkan ketikkan 1 kemudian Kirim

kirim pulsa ke ovo

14. Tampil notifikasi permintaan akan diproses, tekan saja Batal untuk keluar.

batal

15. Setelah pulsa berhasil ditransfer kamu akan mendapatkan notifikasi berupa SMS. Silahkan screenshot SMSnya untuk dikirimkan ke WhatsApp.

top up ovo pakai pulsa telkomsel

16. Kirimkan screenshot SMS ke WhatsApp admin kemudian konfirmasikan.

bukti transaksi

17. Setelah admin sudah menerima pulsa dari kamu maka akan dibalas dengan perhitungan rate dan juga bukti top up OVO.

top up pakai pulsa

18. Kamu tinggal cek saldo OVO dan selamat isi saldo pakai pulsa berhasil dilakukan.

saldo masuk

Keuntungan Top Up OVO Pakai Pulsa

Ketika kalian top up memakai pulsa memang membutuhkan proses, pastikan juga melakukannya ketika jam kerja admin. Apabila kamu melakukannya malam hari maka akan diproses pada keesokan harinya, kemudian keuntungan top up pakai pulsa diantaranya.

  • Saldo dapat digunakan langsung untuk berbagai jenis pembayaran.
  • Kesempatan mendapatkan OVO point ketika penukaran jumlah besar.
  • Transaksi cukup cepat dengan catatan pada jam kerja.
  • Dapat merubah pulsa dari berbagai operator di Indonesia ke saldo OVO.
  • Memperoleh promo dari OVO.

Akhir Kata

Sebelumnya kami membahas CARA UPGRADE KARTU 3 3G KE 4G TANPA GANTI KARTU dimana dapat pula kalian convert pulsa didalamnya. Kerugian top up pakai pulsa adalah adanya potongan sebesar kurang lebih 30% sehingga kita hanya mendapatkan 70% saja.

Selain itu jika salah memilih jasa convert maka kamu akan rugi dan terkena penipuan. Namun tenang saja apabila memakai cara diatas dijamin aman dan juga terpercaya meskipun memang penukaran hanya bisa dilakukan pada jam kerja saja.

Bagikan:

Tinggalkan komentar