Cara Menghilangkan Iklan di iOS

Cara Menghilangkan Iklan di iOS – Iklan bisa saja mengganggu aktivitas kita karena tidak diduga bisa muncul kapan saja. Misalnya ketika asyik bermain game ataupun browsing di iPhone, ada iklan yang muncul maka membuat kita kesal. Oleh karena itu cara menghilangkan iklan di iOS wajib dilakukan supaya kita lebih nyaman menjalankan aktivitas.

Berbeda dengan cara menghilangkan iklan di Android, iOS memiliki pengaturan khusus dari sistemnya untuk membatasi setiap iklan yang muncul. Jadi pengguna dapat secara langsung mengaktifkan pengaturan untuk memblokir iklan di iOS. Namun pengguna iOS tidak semuanya mengetahui pengaturan apa saja yang harus diaktifkan.

Cara Menghilangkan Iklan di iOS

Menghilangkan iklan di iOS sebenarnya dapat dilakukan dengan mudah. Namun penggunanya kadang malas untuk mencari cari tata letak pengaturannya. Apabila opsi blokir iklan diaktifkan maka aplikasi maupun browser akan bebas dari ads mengganggu.

1. Menolak Iklan Berbasis Minat

Cara pertama adalah membatasi pelacakan iklan agar tidak memunculkan secara otomatis. iOS memang memberikan iklan sesuai dengan minat penggunanya, kita dapat mematikan opsi ini supaya tidak ada iklan yang muncul.

Menolak Iklan Berbasis Minat
  • Masuk ke Pengaturan.
  • Pilih bagian Privasi.
  • Pilih Pengiklanan.
  • Aktifkan opsi Batasi Pelacakan Iklan dengan slide ke kanan.

2. Menurut Lokasi

Cara selanjutnya adalah menghilangkan iklan berdasarkan layanan lokasi. Memang iklan yang dimunculkan kurang bermanfaat karena kadang mengganggu aktivitas. Kamu bisa langsung menuju pengaturan lalu mematikan iklan di iOS berbasis lokasinya.

Menghilangkan Iklan di iOS Menurut Lokasi
  • Masuk Pengaturan.
  • Pilih Privasi.
  • Masuk Layanan Lokasi.
  • Masuk ke Layanan Sistem.
  • Nonaktifkan Iklan Apple Berbasis Lokasi dengan slide kekiri.

3. Cara Hilangkan Iklan Pop Up di iOS

Menghilangkan Iklan di iPhone selanjutnya adalah pada browser Safari. Saat berselancar di internet kita sering menjumpai iklan pop up yang sangatlah mengganggu. Kamu bisa langsung memblokir iklan pop up dengan cara berikut ini

Cara Menghilangkan Iklan Pop Up di iOS
  • Pergi ke Pengaturan.
  • Masuk Safari.
  • Aktifkan Blokir Pop-up dengan slide kearah kanan.

4. Cara Menghilangkan Iklan Dengan Limit Ad Tracking

Cara terakhir adalah memblokir iklan dari setiap aplikasi yang kamu download. Setiap iklan akan dilimit untuk muncul, cara ini juga berlaku untuk beberapa judul game.

Cara Menghilangkan Iklan Dengan Limit Ad Tracking
  • Pergi ke Pengaturan.
  • Pilih Privasi.
  • Masuk Pengiklanan.
  • Hidupkan Limit Ad Tracking dengan menggeser kearah kanan.

Cukup mudah bukan menghilangkan iklan di iOS? Kalian juga bisa mencoba Spotify premium di iOS untuk menghindari iklan saat memutar lagu. Dengan cara menghilangkan iklan di atas akan semakin memudahkan kamu untuk menikmati berbagai konten bebas dari iklan mengganggu.

Bagikan:

Tags:

Tinggalkan komentar