by

Hasto

Tutorial Cara Menghapus Akun WhatsApp Permanen

Cara Menghapus Akun WhatsApp Permanen – WhatsApp? Siapa yang tidak kenal dan tidak tahu apa itu WhatsApp. Menjadi salah satu aplikasi perpesanan cukup banyak dipakai untuk berkomunikasi, WhatsApp bisa dibilang merupakan aplikasi paling populer.

Beragam fitur menarik ditawarkan untuk membuat percakapan bersama teman atau kerabat bisa lebih menarik. Namun jika bicara AKUN WHATSAPP, pernah tidak sih kalian berfikir untuk menghapus akun WhatsApp karena sudah tidak lagi dipakai atau karena suatu alasan lain?.

Tutorial Cara Menghapus Akun WhatsApp Permanen

Jika pernah, sebenarnya kalian tidak perlu repot-repot menghapus akun WhatsApp. Tetapi kalian cukup mengganti nomor HP WhatsApp tersebut dengan nomor HP baru. Nantinya otomatis nomor HP lama tidak lagi terdaftar di aplikasi pesan instan WhatsApp.

Namun bila memang kalian tetap bersikeras untuk menghapus akun WhatsApp, tidak mengapa. Hanya saja perlu diketahui bahwa ketika menghapus akun WhatsApp secara permanen, ada beberapa ketentuan yang sudah seharusnya kalian pahami.

Ketentuan Hapus Akun WhatsApp Permanen

Ketentuan Hapus Akun WhatsApp Permanen

Maka dari itu sebelum mulai ke tutorial cara menghapus akun WhatsApp permanen. Tidak ada salahnya kita pahami dan ketahui dulu apa saja ketentuan tersebut. Dan dibawah ini sudah gsmtrik.id rangkumkan beberapa ketentuan-ketentuan tersebut.

  1. Penghapusan akun WhatsApp dengan cara permanen tidak akan membuat kalian bisa mengakses kembali akun tersebut.
  2. Penghapusan akun WA dengan cara permanen juga tak akan mempengaruhi seluru informasi yang dimiliki oleh pengguna lain yang terkait dengan kalian.
  3. Semua berkas data seperti rekaman log akan tetap tersimpan di database WhatsApp. Hanya saja tidak diasosiasikan dengan tanda pengidentifikasi pribari.
  4. Berkas informasi data pribadi tetap tersimpan di database WhatsApp untuk keperluan hukum, pelangganran ketentuan dan juga pencegah bahaya yang mungkin saja timbul.
  5. Info data pribadi yang dibagikan dengan Facebook akan tetap di hapus.
  6. Proses penghapusan akun WhatsApp dengan cara permanen membutuhkan waktu hingga 90 hari.

Cara Hapus Akun WhatsApp Permanen

Apabila sudah paham dan jelas tentang ketentuan penghapusan akun WhatsApp dengan cara permanen seperti GSMtrik singgung diatas. Berikut ini adalah langkah demi langkah cara menghapus akun WhatsApp permanen yang bisa dibilang cepat dan GAMPANG BANGET.

1. Buka Aplikasi WhatsApp

1 Buka Aplikasi WhatsApp

Pertama buka aplikasi WhatsApp yang ada pada perangkat HP atau tablet yang digunakan. Pastikan bahwa akun yang akan dihapus sudah benar dan pastikan pula koneksi internet stabil.

2. Pilih Menu Pengaturan

2 Pilih Menu Pengaturan

Setelah berada pada halaman utama aplikasi WhatsApp yang memperlihatkan beberapa status dari kontak kalian. Silahkan pilih menu pengaturan yang ada dibagian pojok kanan bawah.

3. Pilih Menu Akun

3 Pilih Menu Akun

Setelah berada pada halaman pengaturan, disini kalian akan menemukan beberapa menu penting terkait akun WhatsApp kalian. Nah untuk menghapus akun WhatsApp dengan cara permanen, maka pilih Akun.

4. Pilih Hapus Akun Saya

4 Pilih Hapus Akun 1

Langkah selanjutnya harus dilakukan adalah memilih menu hapus akun saya pada halaman pengaturan tersebut.

5. Masuk Tampilan Penghapusan Akun

5 Halaman Peringatan Penghapusan

Nah sampai disini, kalian akan melihat tampilan menu penghapusan akun. Dimana pada halaman ini kalian bisa melihat beberapa peringatan dan juga opsi untuk ganti nomor HP WhatsApp. Dimana bentuk peringatan tersebut meliputi:

  • Penghapusan akun akan mengapus juga info akun dan foto profil.
  • Menghapus akun WA juga akan membuat grup yang kalian buat terhapus.
  • Dan penghapusan akun akan menghapus riwayat pesan kalian pada perangkat dan juga pencadangan.

6. Masukan Kode Negara & No HP

6 Masukan Nomor HP

Pada tahap selanjutnya, silahkan kalian pilih negara atau kode negara (Indonesia) kemudian masukan nomor HP terdaftar tanpa angka
“0” dibagian depan.

7. Klik Hapus Akun

7 Selesaikan Penghapusan Akun

Untuk menyelesaikan proses penghapusan akun WhatsApp secara permanen. Silahkan kalian tap menu bertuliskan Hapus Akun di bagian bawah sendiri untuk mulai proses penghapusan.

FAQ

Setelah Dihapus, apakah nomor HP bisa digunakan untuk mendaftar lain?

Masih dan akan tercatat sebagai akun WhatsApp baru.

Menghapus Akun WhatsApp apakah kontak WhatsApp juga terhapus?

Tidak! karena nomor kontak WhatsApp atau WA merupakan kontak yang tersimpan di SIM card / Memori HP / Akun Google.

Bisakah orang lain melihat akun WhatsApp saya setelah dihapus?

Sebenarnya tidak lagi. Namun jika orang tersebut masih menyimpan percakapan, maka nomor HP akan terlihat namun sudah tidak lagi aktif.

Apakah grup WhatsApp saya juga hilang?

Jika grup WhatsApp tersebut kalian yang membuat dan hanya kalian adminnya, maka Grup akan hilang.

Seperti itu kiranya proses cara menghapus akun WhatsApp secara permanen yang dapat GSMtrik sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga apa yang sudah kami jelaskan bisa membantu dan bisa menjadi referensi menarik.

Bagikan:

Tinggalkan komentar