Cara Melihat Tipe HP Vivo di Pengaturan – Mengetahui tipe HP bisa dibilang merupakan hal yang cukup penting. Pasalnya dengan kita mengetahui tipe HP yang digunakan, kita bisa dengan mudah menemukan berbagai macam informasi lengkap seputar detail spesifikasi dari HP tersebut dengan cara mencarinya di Internet.
Bahkan bagi para pengguna HP Android yang sering melakukan modifikasi dengan menginstal custom rom, tentu saja tipe HP tersebut harus benar-benar kalian ketahui untuk menentukan rom yang ingin digunakan. Jika tidak dan asal menggunakan rom, maka bisa jadi malah HP akan gagal booting atau bootloop, bahkan mati.
Cara Melihat Tipe HP Vivo di Pengaturan Terbaru
Nah di kesempatan kali ini, GSMtrik akan membagikan panduan bagaimana cara melihat tipe HP Vivo di pengaturan serta dengan menggunakan aplikasi tambahan. Nah bagi kalian para pengguna HP Vivo yang saat ini ingin mengetahui tipe HP Vivo kalian, maka silahkan simak informasi lebih lanjut lewat pembahasan dibawah ini.
Kenapa Harus Tahu Tipe HP Vivo
Untuk mengetahui tipe HP Vivo di Pengaturan sebenarnya cukup mudah seperti halnya mudahnya CARA MELIHAT BRANKAS PRIBADI yang sudah pernah kami sampaikan sebelumnya. Namun sebelum masuk ke inti pembahasan, ada baiknya ketahui juga alasan kenapa kita harus tahu tipe HP Vivo atau HP android lainnya berikut ini.
- Untuk memastikan HP tersebut asli atau palsu.
- Untuk mengetahui spesifikasi lengkap dari HP yang kalian pakai dengan mencarinya di internet menggunakan nomor model atau tipe HP yang dipakai.
- Untuk memudahkan mencari sparepart atau suku cadang dari HP tersebut.
- Dan seperti kami jelaskan diatas, mengetahui tipe HP Vivo juga bermanfaat apabila kalian ingin melakukan modifikasi pada rom yang digunakan dengan menggunakan custom rom.
- Memudahkan kalian saat mengisi formulir ketika melakukan klaim garansi.
Melihat Tipe HP Vivo dengan Aplikasi
Selain dengan menggunakan metode simple dan tanpa aplikasi seperti kami jelaskan diatas. Untuk mengetahui detail informasi model dan tipe HP Vivo juga bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi tambahan. Salah satu aplikasi yang begitu populer adalah AIDA64.
Detail Aplikasi AIDA64
Keterangan | Detail |
---|---|
Nama Aplikasi | AIDA64 |
Developer | FinalWire Ltd |
Size | 9 MB |
Minimal OS Diperlukan | 4.2 dan yang lebih tinggi |
Link Download | Download AIDA64 |
Cara Melihat Nomor Model HP Vivo dengan AIDA64
- Pertama silahkan download dan instal aplikasi AIDA64 diatas lewat play store.
- Setelah berhasil di download, silahkan buka aplikasi AIDA64 tersebut.
- Saat pertama kali membukanya, biasanya akan terdapat perizinan yang harus kalian aktifkan, silahkan Allow atau Izinkan agar aplikasi bisa digunakan dengan sempurna.
- Sampai disini, akan terlihat begitu banyak menu pilihan yang bisa kalian gunakan seperti berikut ini.
- Namun untuk melihat tipe HP Vivo, silahkan klik menu System.
- Otomatis semua detail informasi terkiat nomor model atau tipe HP Vivo kalian akan terlihat dengan jelas disini.
Bagaimana cukup mudah bukan cara melihat tipe HP Vivo di Pengaturan dan juga dengan menggunakan aplikasi tambahan? Untuk memastikan tipe tersebut benar atau tidak, silahkan kalian tulis tipe HP yang terlihat pada aplikasi AIDA64 atau di Pengaturan di Internet.
Cara Melihat Tipe HP Vivo di Pengaturan
Bagaimana penting bukan untuk kita mengetahui tipe HP Vivo atau tipe HP lainnya?. Nah untuk mengetahui tipe HP Vivo sendiri ada beberapa metode yang bisa dipakai salah satunya lewat menu Pengaturan. Bagi kalian yang belum mengetahui hal tersebut, berikut GSMtrik sampaikan cara melihat tipe HP Vivo di menu pengaturan.
- Pertama silahkan buka aplikasi Pengaturan atau Setting yang ada pada HP Vivo kalian.
- Pada halaman pengaturan, silahkan cari menu Tentang Ponsel.
- Jika pada halaman utama tidak ada, silahkan masuk ke menu Pengaturan lainnya.
- Setelah berada pada halaman Pengaturan Lainnya, silahkan kalian cari Tentang Ponsel.
- Setelah ditemukan, silahkan klik menu Tentang Ponsel tersebut.
- Informasi model atau tipe HP Vivo biasanya akan dapat langsung kalian lihat di halaman ini.
- Jika tidak ada, silahkan cari menu Versi dan klik untuk melihat detail model serta tipe HP Vivo yang kalian pakai.
- Maka kalian akan bisa melihat detail informasi tentang perangkat Vivo kalian, seperti versi android, tipe prosesor serta nomor model atau tipe HP Vivo kalian seperti berikut ini.
Jika referensi yang muncul terkait terkait detail tipe HP Vivo tersebut muncul, maka bisa dipastikan data yang tertera di HP dan di aplikasi benar adanya. Nah itulah kiranya tutorial cara melihat tipe HP Vivo yang bisa gsmtrik.id sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bisa bermanfaat bagi para pemula yang menggunakan HP Vivo.
Tinggalkan komentar