Cara Memblokir Nomor di HP Vivo

Cara Memblokir Nomor di HP Vivo – Banyak orang memilih Vivo karena memiliki kelebihan dari sisi kamera, layar maupun spesifikasi hardwarenya. Bagi pengguna HP Vivo pastinya pernah bisa mengalami panggilan atau SMS dari nomor yang tidak dikenal dimana sampai mengganggu.

Melalui fitur bawaan kamu bisa mencoba cara memblokir nomor di HP Vivo supaya tidak sembarangan orang bisa menelpon ataupun mengirim pesan. Seperti halnya CARA MENGUNCI APLIKASI DI HP VIVO, akses dari luar akan dibatasi sehingga kamu lebih nyaman dan tenang.

Cara Memblokir Nomor di HP Vivo

Cara Memblokir Nomor di HP Vivo

Memang kalian sudah sewajarnya melakukan cara memblokir nomor HP penipu untuk melindungi diri. Kadang banyak tawaran, promosi, menang undian ataupun bentuk bentuk penipuan lain yang menggiurkan banyak orang sehingga wajib diwaspadai.

Menggunakan fasilitas daftar hitam kamu dapat dengan mudah melakukan cara memblokir nomor yang tidak ada di kontak Vivo. Apalagi jika nomor tersebut sudah meneror dengan cara menghubungi terus menerus sehingga akan mengganggu aktivitas.

Karena Vivo termasuk kedalam smartphone Android maka cara memblokir nomor HP ada kesamaan dengan brand lainnya. Meskipun begitu tata letak menu HP Vivo agak berbeda, untuk yang masih bingung silahkan simak tutorial dari gsmtrik.id dibawah ini.

1. Cara Memblokir Nomor Lewat Telepon HP Vivo

Cara pertama adalah menggunakan menu Phone atau telepon di pengaturan HP Vivo dimana kamu bisa menambahkan nomor tidak dikenal. Cara ini sangat efektif supaya nomor tersebut tidak bisa menghubungi kamu lagi karena aksesnya diblokir.

  • Langkah pertama silahkan akses menu Settings maka muncul tampilan seperti dibawah ini. Lanjutkan dengan masuk ke Phone.
cara memblokir nomor telepon di hp vivo y12
  • Berikutnya muncul menu pengaturan telepon, lanjutkan dengan menuju ke Rejection.
cara memblokir nomor yang tidak ada di kontak vivo
  • Muncul menu pengaturan untuk memblokir nomor, lanjutkan dengan masuk ke menu Block blacklisted numbers
cara blokir nomor di hp vivo
  • Berikutnya silahkan tambahkan nomor dengan menekan Add
cara blokir nomor di hp vivo y91
  • Kamu tinggal pilih nomor yang terdaftar di kontak, dari panggilan terakhir ataupun menambahkan manual. Berikutnya ketika sudah menambahkan tekan Done.
cara memblokir nomor telepon di hp vivo y53
  • Cara memblokir nomor di HP Vivo berhasil dilakukan dan masuk ke daftar hitam.
cara memblokir nomor hp

2. Cara Memblokir Nomor via Pesan

Cara selanjutnya adalah menggunakan pesan dimana kamu bisa langsung membatasi akses nomor yang tak dikenal. Selain itu cara melihat daftar hitam di HP Vivo juga dapat dilakukan sekaligus menambahkan nomor baru sesuai keinginan pengguna.

  • Buka Settings kemudian setelah muncul menunya silahkan kalian tekan bagian Messages
daftar hitam
  • Berikutnya muncul menu pengaturan SMS, kamu bisa mengakses daftar hitam dengan menekan Blacklist
cara melihat daftar hitam di hp vivo y30
  • Langsung saja tambahkan nomor dengan menekan tulisan Add
cara melihat daftar hitam
  • Kamu bisa memblokir menggunakan nomor dari riwayat telepon, kontak ataupun tambah secara manual. Berikutnya setelah nomor dimasukkan tekan Done.
daftar hitam hp vivo
  • Nomor sudah berhasil diblokir dan tidak bisa lagi mengganggu aktivitas kalian.
cara memblokir nomor hp penipu

3. Cara Memblokir Nomor Melalui Menu Panggilan

Melalui HP Vivo kamu juga bisa menggunakan menu panggilan untuk memblokir nomor. Untuk mengaksesnya sangatlah mudah, cukup dengan beberapa langkah saja kamu bisa memblokir nomor asing yang berpotensi mengganggu.

  • Silahkan menu HP Vivo kalian, pada menu utama silahkan tekan ikon telepon.
cara memblokir nomor telkomsel yang mengganggu
  • Pada menu panggilan silahkan tekan titik tiga kemudian masuk ke Settings
blokir nomor
  • Tampil beberapa opsi pengaturan, lanjutkan memilih Block Numbers
cara blokir
  • Kamu bisa memilih menghidupkan opsi untuk memblokir nomor privat. Berikutnya cari nama kontak kemudian tekan ikon + untuk memblokir nomor.
cara blokir nomor

4. Cara Blokir Nomor di HP Vivo Lewat Kontak

Kontak di HP Vivo juga memiliki fasilitas untuk memblokir nomor secara efektif. Selain bisa menampilkan nomor tersimpan kalian dapat pula menambah nomor baru untuk kemudian ditambahkan ke daftar hitam atau blacklist.

  • Buka menu kontak di HP Vivo kamu, setelahnya muncul daftar.
Cara Blokir Nomor di HP Vivo Lewat Kontak
  • Lanjutkan dengan pilih salah satu kontak kemudian buka. Setelah itu tekan titik tiga untuk menampilkan opsi, lanjutkan memilih Add to blacklist dan secara otomatis nomor diblokir
Cara Blokir Nomor Vivo Lewat Kontak

5. Cara Blokir Menggunakan Aplikasi Tambahan

Kalian bisa memanfaatkan aplikasi tambahan bernama Call Blocker, kelebihannya adalah dapat memblokir banyak nomor secara gratis. Kamu juga bisa membuat daftar blacklist sendiri secara cepat dan juga mudah, penggunaannya simak dibawah ini.

  • Unduh aplikasi Call Blocker dengan tekan Install. Berikutnya silahkan kamu buka dan berikan izin untuk kontak dan panggilannya.
Memblokir Nomor di HP Vivo
  • Sesudah terbuka pada menu utama masuk ke Black List. Tekan Add untuk menambahkan nomor baru.
Nomor di HP Vivo
  • Pilih penambahan nomor dari log panggilan, kontak ataupun memasukkannya secara manual. Setelah selesai maka nomor akan masuk ke daftar blokir.
Cara Memblokir Nomor

6. Cara Blokir Nomor Melalui WhatsApp

Kemudian cara memblokir nomor di HP Vivo yang terakhir adalah menggunakan WhatsApp. Memang hanya untuk membatasi aktivitas telepon, video call maupun chatting di WhatsApp saja, namun cara ini cukup efektif apabila kamu sudah tidak ingin kontak lagi.

  • Buka WhatsApp, masuk ke menu CHAT kemudian pilih salah satu teman yang akan diblokir. Selanjutnya akan tampil menu, tekan BLOCK dan konfirmasi maka pemblokiran selesai dilakukan.
Cara Blokir Nomor Melalui WhatsApp
  • Kamu juga bisa menekan nama profil teman untuk menampilkan informasi detail, lanjutkan dengan menekan Block maka nomor resmi diblokir.
Cara memblokir Nomor Melalui WhatsApp

Akhir Kata

Tidak perlu menggunakan KODE RAHASIA VIVO kalian dapat langsung memblokir nomor apapun di HP. Bisa diambil kesimpulan bahwa cara memblokir nomor di HP Vivo sangat mudah untuk dilakukan, jadi apakah kamu tertarik untuk mencobanya?

Bagikan:

Tinggalkan komentar